![]() |
Keji Beling memiliki kandungan kimia antara lain: kalium, asam silikat, natrium, dan kalsium. |
JamuDigital.Com- MEDIA JAMU, NOMOR SATU. Indonesia kaya akan berbagai tanaman obat-obatan yang bisa digunakan sebagai pengobatan alami. Salah satunya adalah daun dari tanaman Keji Beling atau Pecah Beling. Ada berbagai manfaat daun Keji Beling yang bisa Anda nikmati untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan. Penasaran?
Sebelum mengetahui manfaat daun Keji Beling, Anda perlu mengenal daun Keji Beling terlebih dahulu. Daun Keji Beling umumnya ditemukan di tepian sungai ataupun lahan dan sering dijadikan tanaman pagar. Tanaman Keji Beling disebut juga Ngokilo berperawakan herba tegak, menahun dan mencapai tinggi 1 m. Batang bulat, berambut pendek melengkung.
Berita Terkait: Lada Mengobati Disentri dan Kolera
Berita Terkait: Informasi Obat Modern Asli Indonesia
Daun tunggal, letak berhadapan, helaian daun bulat sampai bulat memanjang, tepi beringgit, permukaan daun berambut kasar. Bunga majemuk bentuk bulir yang tersusun dalam bentuk malai. Mahkota bunga tersusun atas 5 daun mahkota yang tidak sama besar, berwarna kuning.
Tanaman yang dapat diperbanyak dengan stek ini oleh masyarakat daunnya digunakan untuk mengobati kencing batu, batu empedu, gigitan ular berbisa, batu ginjal, sembelit, wasir dan obat sakit kencing manis.
Keji Beling mempunyai berbagai kandungan kimia antara lain: kalium dengan kadar tinggi, asam silikat, natrium, kalsium dan beberapa senyawa lain. Daun Keji Beling mengandung a-sitosterol dan stigmasterol, katein, tannin, kafein dan alkaloid, verbkosid dan beberapa asam fenolat. (Sumber: Buku 100 Top Tanaman Obat Indonesia, Kementerian Kesehatan RI., Halaman 188-189). Redaksi JamuDigital.Com