![]() |
| Kementerian Kesehatan Republik Indonesia telah memberikan tips kelola limbah masker habis pakai. |
JamuDigital.Com- Media Jamu, Nomor Satu. Saat pandemi limbah medis termasuk masker jumlahnya terus meningkat. Selain sampah medis di fasyankes, ada juga sampah medis dari pasien positif COVID-19 yang isolasi mandiri di rumah.
Tentunya, masker melindungi orang dari menularkan atau ditularkan oleh virus. Tentunya, semakin banyak pengguna berarti limbah masker juga akan semakin banyak.
Oleh karena itu, masker jangan langsung dibuang, karena tetap bisa membahayakan orang lain dan lingkungan. Sehingga, pengolahan limbah harus dilakukan baik dan benar.
Dikutip dari Instagram resmi Kemenkes @kemenkes_ri, pada Kamis, 8 Juli 2021. Berikut ini tips kelola limbah masker habis pakai:
1. Kumpulkan masker bekas pakai
Masker bekas pemakaian pribadi sebaiknya dikumpulkan menjadi satu terlebih dahulu. Hal ini untuk mencegah tercampurnya kandungan yang terdapat di dalam masker dengan masker yang lain.
2. Desinfeksi
Setelah dikumpulkan menjadi satu, proses berikutnya adalah desinfeksi. Proses desinfeksi merupakan proses yang dilakukan dengan cara merendam masker yang telah digunakan pada larutan disinfektan/klorin/pemutih. Tujuannya agar bakteri/kuman/virus yang ada pada masker bekas dapat mati.
- Berita Terkait: Hindari Masker Palsu, Kenali Ciri Masker Layak Pakai
- Berita Terkait: STIMUNO Menjaga Imunitas, Sebelum dan Sesudah Divaksin COVID-19
- Berita Terkait: Digitalisasi Jamu
3. Ubah bentuk
Ubah bentuk dapat dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama dengan memotong tali masker. Tahap kedua adalah dengan merobek bagian utama masker. Hal ini dilakukan agar masker yang telah berubah bentuk tersebut tak lagi dapat digunakan.
4. Buang ke tempat sampah domestik
Setelah masker sudah berubah bentuk, langkah selanjutnya adalah dengan membuang masker bekas pemakaian tersebut ke tempat sampah domestik.
5. Cuci tangan dengan sabun
Cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir/gunakan hand sanitizer bila tidak ada sarana cuci tangan.
Diharapkan dengan mengikuti tips pengelolaan masker habis pakai seperti di atas, potensi risiko penularan akibat penyalahgunaan penggunaan masker dapat dihindari. Selain itu, kebiasaan mencuci tangan sebelum dan sesudah memakai masker akan meminimalisir potensi penularan virus COVID-19. (Sumber: Infografis Instagram @kemenkes_ri). Redaksi JamuDigital.Com









