OMAI STIMUNO, Imunomodulator yang Tepat Saat Pandemi dan Pancaroba
Tanggal Posting : Senin, 29 Maret 2021 | 09:43
Liputan : Redaksi JamuDigital.Com - Dibaca : 2041 Kali
OMAI STIMUNO, Imunomodulator yang Tepat Saat Pandemi dan Pancaroba
STIMUNO adalah OMAI yang terbuat dari Meniran yang ditanam, diriset, diproduksi oleh perusahaan Indonesia yaitu PT. Dexa Medica

JamuDigital.Com- MEDIA JAMU, NOMOR SATU. Ditengah kondisi pandemi COVID-19 dan iklim pancaroba yang terjadi di tanah air, minum imunomodultor- peningkat daya tahan tubuh yang sudah teruji klinis adalah pilihan yang tepat.

Imunomodulatur yang perama kali mendapat sertifikat Fitofarmaka dari Badan POM- karena sudah melalui uji klinis adalah STIMUNO- yang juga sudah masuk dalam Informatorium Obat Modern Asli Indonesia. OMAI juga menjadi Tatalaksana Penanganan Pasien COVID-19.

Saat ini keadaan cuaca sedang tidak menentu, kadang panas terik, kadang hujan deras. Kondisi cuaca ekstrem dan tidak menentu berpotensi membuat imunitas tubuh menurun sehingga mudah terkena penyakit. Terlebih lagi, juga sedang terjadi pandemi COVID-19.

Imunitas tubuh seseorang naik dan turun, menyesuaikan kondisi internal dan kondisi eksternalnya. Imunitas tubuh bagaikan tameng yang melindungi seseorang dari serangan penyakit.

Faktor internal yang mempengaruhi imunitas tubuh adalah pikiran seseorang itu sendiri. Pikiran seseorang yang sering gelisah dan tidak memberi ruang untuk berpikir positif akan berakibat pada menurunnya imunitas tubuh.

Sementara faktor eksternal yang mempengaruhi imunitas tubuh adalah cuaca dan pola mobilitas. Cuaca ekstrem berpengaruh pada tingkat imunitas tubuh seseorang.

Selain mengonsumsi makanan bergizi dan tetap berolahraga, minum STIMUNO bisa menjadi langkah pelengkap untuk meningkatkan imunitas tubuh di tengah cuaca ekstrem kali ini.

Dibuat dari ekstrak meniran, STIMUNO adalah Obat Modern Asli Indonesia (OMAI) yang sudah teruji klinis pada manusia dan sudah 17 tahun Fitofarmaka menjaga Imun Keluarga Indonesia. Jadi, produk ini aman untuk dikonsumsi baik oleh anak-anak maupun orang dewasa.

Dengan mengonsumsi STIMUNO, membantu merangsang tubuh memproduksi lebih banyak antibodi dan mengaktifkan sistem kekebalan tubuh agar daya tahan tubuh bekerja optimal.

Lindungi diri Anda dan keluarga dengan selalu mengonsumsi STIMUNO 3 kali sehari sebanyak 1 kapsul untuk dewasa (> 12 tahun) dan STIMUNO Sirup 3 kali sehari sebanyak 5 ml untuk anak-anak (> 1 tahun).

Stimuno kini sudah masuk dalam Katalog Elektronik (e-Katalog) sektoral produk inovasi dalam kategori kesehatan dan obat.  Masuknya OMAI Stimuno dalam e-Katalog Lembaga Kebijakan Pengadaan Pemerintah (LKPP) ini merupakan bentuk dukungan pemerintah terhadap inovasi bidang kesehatan dan obat.

Masuknya produk OMAI ke dalam e-Katalog sektoral produk inovasi, obat-obatan berbahan alam yang telah diteliti secara saintifik, semakin dipercaya khasiatnya. Karena itu Rumah Sakit Pemerintahan, RSUD, Puskesmas, Dinas Kesehatan, dan masyarakat dapat menggunakan OMAI sebagai obat kuratif maupun preventif untuk kesehatan. *) Program Edukasi Obat Modern Asli Indonesia (OMAI)


Kolom Komentar
Berita Terkait

JAMU DIGITAL: MEDIA JAMU, NOMOR SATU

Tentang Kami

@ Copyright 2024. All Right Reserved.  www.jamudigital.com

  Link Media Sosial Jamu Digital: