NOSTEO dan NOKILIR Tersedia di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Karima Utama di Solo
Tanggal Posting : Jumat, 7 Januari 2022 | 17:19
Liputan : Redaksi JamuDigital.Com - Dibaca : 2283 Kali
NOSTEO dan NOKILIR Tersedia di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Karima Utama di Solo
NOSTEO dan NOKILIR sejak Desember 2021 telah tersedia di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Karima Utama, Solo dan telah diresepkan para dokter kepada pasien rumah sakit khusus bedah tersebut..

JamuDigital.Com- MEDIA JAMU, NOMOR SATU. Obat Herbal untuk Kesehatan Tulang, Otot, dan Sendi, Kapsul NOSTEO dan Minyak Boreh Kekinian NOKILIR tersedia di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Karima Utama (RSKU), Solo, Jawa Tengah.

RSKU adalah Rumah Sakit Khusus Bedah yang beralamat di Jl. Amarta No.8-10, Area Sawah, Ngabeyan, Kec. Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. NOSTEO dan NOKILIR tersedia di Instalasi Farmasi RSKU sejak bulan Desember 2021.

Formula Kapsul NOSTEO terdiri dari Lima Sinergi bahan alami, yaitu: Ekstrak Stichopus variegatus (Gamat), Ekstrak Phoenix dactylifera fructus (Kurma), Ekstrak Sida rhombifolia herba (Sidaguri), Ekstrak Morinda citrifolia fructus (Mengkudu), Ekstrak Andrographis paniculata herba (Sambiloto).

Kelima bahan tersebut bersinergi untuk dapat memberikan khasiat membantu menyehatkan tulang, otot dan sendi. Bahkan juga dapat memberikan khasiat untuk meningkatkan imunitas tubuh, sehingga sangat tepat dikonsumsi oleh masyarakat di tengah pandemi COVID-19. Ini sebuah inovasi sesuai dengan era new normal.

Demikian disampaikan oleh dua ahli farmasi Indonesia yaitu: apt. Nurul Qurrota Ayun,. S. Farm., M.Si (Alumni Magister Herbal Universitas Indonesia) dan Drs. Karyanto, MM (Sarjana Farmasi Alumni Universitas Gadjah Mada) yang melakukan formulasi dan kemudian memproduksi NOSTEO dan NOKILIR.

NOKILIR adalah minyak boreh kekinian yang dapat membantu meringankan dan  meredakan sakit, menjadi solusi cerdas untuk: Terkilir, Bengkak, Memar Akibat Keseleo, Nyeri Sendi, Sakit Otot Pinggang, Kaku Otot, Pegal Linu, Saraf Kejepit, Rematik, Asam Urat, Gatal-Gatal, Digigit Serangga, Masuk Angin dan Perut Kembung.

Minyak boreh kekinian yang dikemas dalam bentuk spray yang sangat simple, praktis dan instan sehingga minyak ini sangat cocok digunakan sebagai minyak boreh keluarga Indonesia. Terdapat 11 bahan alami atau herbal yang dipadukan dengan minyak Essential Oil dari beberapa tanaman yang dijadikan sebagai bahan untuk membuat minyak boreh NOKILIR.

Sebelas bahan alami/herbal dan minyak essential oil yang digunakan, yaitu: Zingiber officinale rhizome, Alpinia galanga rhizome, Foeniculum vulgare fructus, Cuminum cyminum fructus, Myristica fragrans semen, Oleum Olea europaea, Oleum Cajuputi, Oleum Citronella, Oleum Caryophyli,  Oleum Mentha Piperita, dan Oleum Cocos.

NOSTEO NOKILIR Sehatkan Tulang, Otot dan Sendi

Sekilas Fasilitas Rumah Sakit Karima Utama

Gedung RSKU Solo

Pendirian Rumah Sakit Karima Utama sebagai Rumah Sakit Khusus mengutamakan pada pelayanan Bedah Orthopaedi dan Orthopaedi Traumatologi, karena dilatar-belakangi oleh faktor-faktor sebagai berikut:

  • Belum adanya Rumah Sakit Orthopaedi yang dikelola swasta dan berlokasi di Surakarta
  • Semakin banyaknya kecelakaan yang terjadi dan semakin pesatnya industri yang menyebabkan meningkatnya tingkat kecelakaan
  • Mengurangi angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas.
  • Membuka lowongan tenaga kerja sesuai profesi.
  • Ikut berperan serta untuk menyehatkan bangsa Indonesia
  • Mampu memberikan pelayanan yang tepat waktu,tepat sasaran,tepat pilihan dan tepat biaya.
  • Dibutuhkan Rumah Sakit yang memadai dari segi saranan prasarana dan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam menangani korban kecelakaan.

Berikut ini Sejumlah Fasilitas RSKU:

Fasilitas RSKU

INSTALASI GAWAT DARURAT (IGD). IGD RS Karima Utama memiliki Tim Dokter dan perawat yang terlatih dalam menangani kasus gawat darurat. Pelayanan IGD ditunjang oleh pelayanan Laboratorium, Radiologi dan Farmasi yang siap melayani 24 jam, serta ambulan siap pakai.

IGD RS Karima Utama memiliki 2 tempat tidur Resusitasi, 1 tempat tidur observasi, 2 tempat tidur tindakan bedah, 4 tempat tidur false emergency dan 1 ruangan isolasi. Instalasi Gawat Darurat beroperasi 24 jam sehari, 7 hari dalam seminggu.

POLIKLINIK UMUM RUMAH SAKIT. Poliklinik Umum Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama Surakarta, memberikan pelayanan kepada pasien untuk konsultasi, kontrol rawat jalan, kesehatan dasar, pemeriksaan fisik dan medikasi luka setelah operasi oleh dokter umum dan pemeriksaan/tindakan medis tertentu oleh dokter umum. Layanan dimulai pada hari kerja (Senin s.d Sabtu pukul 07.00 - 20.00 WIB)

POLIKLINIK THT. Poliklinik THT Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama memberikan layanan pemeriksaan kesehatan THT (Telinga Hidung dan Tenggorokan), diantaranya :

  • Pemeriksaan Polip
  • Pemeriksaan Sinus
  • Pemeriksaan Faring
  • Ekstraksi Serumen
  • Ekstraksi Benda Asing
  • Operasi Amandel
  • Operasi Patah Tulang Hidung
  • Operasi Sinusitis
  • Operasi Kelainan THT - Kepala - Leher
  • Operasi Patah Tulang Maxila (Fracture Lefort)

POLIKLINIK SARAF. Poliklinik Saraf Ditangani oleh dokter yang berpengalaman menangani pasien-pasien saraf , Poli Saraf Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama Surakarta memberikan pelayanan saraf yang prima, efektif dan efisien terhadap pasien dengan keluhan atau masalah seperti nyeri kepala, leher, pinggang, vertigo, cedera kepala, perdarahan otak, stroke dan organ saraf lainnya. Dilengkapi dengan peralatan medis yang modern sesuai kebutuhan pasien.

Melayani konsultasi saraf yang dilakukan setiap terdapat kasus bedah dengan pasien saraf dimana sebelum dan sesudah operasi memerlukan rawat bersama dengan dokter spesialis saraf. Seperti rencana laminektomi, cidera kepala, kelainan stroke dan gangguan saraf.

PENYAKIT DALAM. Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama memiliki poliklinik-poliklinik spesialis, diantaranya adalah poliklinik penyakit dalam. Poli penyakit dalam ini memberikan pelayanan penanganan masalah kesehatan organ dalam tanpa bedah, seperti diabetes melitus, sakit ginjal, sakit lambung, lever, dll. Ditangani oleh dokter ahli penyakit dalam yang profesional dan berpengalaman dibidangnya serta ditunjang dengan fasilitas yang memadai sesuai dengan kebutuhan pasien, keluhan pasien mengenai penyakit dalam dapat ditangani dengan baik.

POLIKLINIK ORTHOPEDI DAN TRAUMATOLOGI. Poliklinik Orthopedi dan Traumatologi Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama Surakarta melayani pasien dengan keluhan nyeri di sendi dan tulang, cidera akut, kronis, trauma dan keluhan lain yang berhubungan dengan tulang. Tindakan bedah Orthopedi yang dapat dilayani seperti:

  • Penggantian total sendi panggul (THR)
  • Penggantian total sendi lutut (TKR)
  • Laminectomi
  • Bedah Skoliosis
  • Operasi Pemasangan Pen (ORIF)
  • Operasi Pelepasan Pen (ROI)
  • Operasi kelainan kongenital dan musculoskeletal

BEDAH UMUM. Poliklinik Bedah Umum di Rumah Sakit Khusus Bedah Karima Utama menangani masalah-masalah antara lain sebagai berikut :

  • Appendiktomy, Laparatomy Appendiktomy, Herniostomy, Thyroidektomy, Ileostomy + kolestomy, Tutup Kolestomy / Ileostomy, Mastektomy, BW Procedur - Hidrokel Dewasa, Eksisi FAM, Ekstirpasi Kista, Ganglion, Hemikolektomy Dextra / Sinistra, Hernia Dektomi, Labioplasty, Debridement + Nekrotomy Ulkus DM, Pemasangan WSD, Sirkumsisi, Open Kholesistektomy, Vena Seksi Bayi / Anak / Dewasa, Perawatan luka Bakar, Parotidektomy. Redaksi JamuDigital.Com


Kolom Komentar
Berita Terkait

JAMU DIGITAL: MEDIA JAMU, NOMOR SATU

Tentang Kami

@ Copyright 2024. All Right Reserved.  www.jamudigital.com

  Link Media Sosial Jamu Digital: